Inilah Resep Kesuksesan Game Farmville di Facebook

Inilah Resep Kesuksesan Game Farmville di Facebook - Game buatan Zynga di Facebook, Farmville, tak terbantahkan adalah game yang paling banyak dimainkan. Namun, ini bukan game yang bisa membuat Anda having fun. Kok bisa populer ya?


http://www.tribunnews.com/foto/bank/images/farmville.jpg


Dilansir CNN, sejumlah pengguna Facebook menyatakan mereka tidak suka namun tetap saja memainkannya. Bagi yang tergila-gila dengan Farmville, mereka menganggap game ini sungguh bodoh dan membosankan tapi tak bisa berhenti bermain.


Alasan sungguh sederhana. Farmville dipasarkan secara jitu di Facebook dan semua orang melihatnya setiap kali membuka page mereka. Saat meng-klik iklan Farmville,Facebook.


Cara lain membuat orang tergila-gila dengan Farmville adalah tanggung jawab untuk terus bermain. Jika Anda berhenti, maka tetangga Anda di Farmville akan menderita. Facebook baru-baru ini membatasi posting update Farmville ke wall user karena banyak yang marah newsfeed mereka dipenuhi spam Farmville.


Dengan jumlah user Facebook yang mencapai 500 juta pengguna, meski hanya beberapa persen dari total pengguna Facebook, membuat Farmville demikian sangat populer. Meski game ini tak ada fun sedikit pun namun kesuksesannya berhasil membuat kantong perusahaan Zynga dipenuhi ratusan juta dollar AS keuntungan. Di sisi lain, game ini tak bisa dimainkan di tempat lain kecuali Facebook. Jadi, apa alasan Anda bermain Farmville?
( tribunnews.com )




Mungkin Artikel Berikut Juga Anda Butuhkan...!!!



No comments:

Post a Comment